- Sudah Uji Petik, Kapal di Pelabuhan Merak dan Tanjung Perak Laiklaut
- Optimalkan Eksploitasi Tuna Sirip Biru di Laut Lepas:Strategi Indonesia Tingkatkan Daya Saing Global
- Pulau Morotai Dibangun Jadi Kawasan Pertahanan Sekaligus Perikanan
- Sosialisasi Safety Awareness, Pekerja Terminal Teluk Lamong Diedukasi Jenis Bahaya di Area Bekerja
- Lanal Tegal Gelar Program Laut Bersih dan Bakti Kesehatan, Sambut Hari Armada RI 2024
- Antisipasi Perubahan Tata Kelola Garam, Begini Langkah KKP
- Arus Peti Kemas Domestik Tumbuh Kinerja Operasi IPC TPK Naik 16,7% Triwulan 4
- Kota Medan Dikepung Banjir, Warga Kesulitan ke TPS, Perajurit Petarung TNI AL Lakukan Evakuasi
- TNI AL Cetak Peterjun Payung Free Fall Kowal 2024, Terjun dari Ketinggian 8.000 Kaki di Hadapan Waka
- Dipimpin Panglima TNI, Kasal Hadiri Penutupan Dikreg-LII Sesko TNI 2024
Peduli Program Sosial, Pelindo Reginal 4 Sabet Penghargaan Initiative Award 2024
Keterangan Gambar : Pelindo Regional 4 raih penghargaan Initiative Award 2024. Foto: Pelindo
Indonesiamaritimenews.com (IMN),MAKASSAR: PT Pelabuhan Indonesia (Persero) Regional 4 berhasil meraih Initiative Award kategori Mitra Daerah dari Human Initiative. Penghargaan ini diberikan dalam even “Initiative Forum 2024” yang berlangsung di Jakarta, Selasa (29/10/2024).
Penghargaan tersebut diterima langsung Executive Director 4 Pelindo Regional 4, Abdul Azis bersama 54 penerima Initiative Award dari beberapa kategori lainnya. Award ini diberikan sebagai bentuk pengakuan atas kontribusi signifikan Pelindo Regional 4 dalam mendukung program-program sosial dan pembangunan daerah.
Baca Lainnya :
- Ini Penilaian BPKP Kinerja Pelindo 2023 Berdasarkan 5 Dimensi0
- Catatatan Performa Keuangan Pelindo Penghujung 2024, Transformasi Masif Kukuhkan Peringkat idAAA0
- Proyek Makassar New Port, Pelindo Group Bangun Akses Jalan Warga Buloa Sulsel0
- Ini Pencapaian Pelindo Regional 2 Mencatatkan Dua Kinerja Positif, Jelang Tutup Tahun 20240
- Workshop 1000 Manusia Bercerita, ASDP Dukung Program Kesehatan Mental Karyawan BUMN0
Acara ini bertujuan untuk memperkuat kolaborasi dalam menciptakan dampak positif bagi masyarakat. Hadir dalam acara tersebut Menteri Koordinator Bidang Pemberdayaan Masyarakat, Abdul Muhaimin Iskandar; Presiden Human Initiative Tomy Hendrajati, Ketua Dewan Pembina Human Initiative Achmad Zaky, serta para tokoh dan peraih penghargaan lainnya.
Executive Director 4 Pelindo Regional 4, Abdul Azis mengatakan pihaknya sangat bersyukur atas penghargaan yang diraih. Ia menekankan komitmen perusahaan untuk terus berkontribusi dalam pembangunan daerah. Dikatakannya, penghargaan ini merupakan motivasi untuk terus bekerja sama dengan berbagai pihak, terutama dalam program-program yang memberdayakan masyarakat.
"Kami percaya bahwa sinergi antara perusahaan dan pemerintah daerah sangat penting dalam menciptakan pertumbuhan yang berkelanjutan,” ujar Abdul Azis.
Pelindo Regional 4 telah aktif menjalankan berbagai inisiatif, mulai dari program pelatihan keterampilan bagi masyarakat, dukungan terhadap UMKM, hingga proyek-proyek lingkungan yang bertujuan untuk meningkatkan kualitas hidup masyarakat sekitar.
Sementara itu Human Initiative sebagai penyelenggara acara, mengapresiasi dedikasi Pelindo Regional 4 dalam menciptakan dampak sosial yang positif. Penghargaan ini diharapkan dapat mendorong lebih banyak perusahaan untuk berperan aktif dalam program-program yang mendukung kesejahteraan masyarakat.
Melalui penghargaan ini, Pelindo Regional 4 semakin berkomitmen untuk menjadi mitra yang handal dan berkontribusi dalam pembangunan daerah di seluruh wilayah operasionalnya. (Arry/Oryza)