Ada-ada Saja! Viral Polisi Mabes Polri Lamar Kekasih Pakai Baliho

By Indonesia Maritime News 09 Mei 2022, 08:40:01 WIB Hiburan
Ada-ada Saja! Viral Polisi Mabes Polri   Lamar Kekasih Pakai Baliho

Keterangan Gambar : Baliho berukuran besar bertuliskan lamaran kepada kekasih terpasang di Klaten, Jateng. Foto:ist


Indonesiamaritimenews.com ( IMN),KLATEN: Sebuah baliho besar bertuliskan 'Maya Eka Wijayanti, Maukah Jadi Istriku ?' terpampang di tepi jalan di Kota Klaten, Jawa Tengah, mendadak viral. Sang pria yang melamar, ternyata perwira muda Mabes Polri.

Baliho berukuran besar bertuliskan: 'Maya Eka Wijayanti. Mau gak jadi istriku? alias Will You Marry Me?' terpasang di jalan utama di Klaten, tepatnya di simpang lima Plaza Klaten, Jalan Pemuda. Di baliho itu juga terpampang foto Maya beeukuran besar.

Keberadaan baliho tersebut bukan hanya bikin heboh warga setempat, tapi juga bikin warganet penasaran. Pria yang memasang baliho itu ternyata seorang polisi. Dari berbagai sumber yang dihimpun indonesiamaritimenews.com pria itu adalah Ipda Tommy Aditya, asal Malang, Jawa Timur. Dia lulusan Akpol 2018 yang bertugas di Mabes Polri.

Baca Lainnya :

Tommy mengaku menyewa baliho selama dua hari jelang acara lamaran yang akan diselenggarakan Sabtu (7/5/2022). "Kalau saya, ingin (lamaran) menjadi sesuatu yang beda dari yang lain," ungkap Tommy Aditya kepada wartawan.

Perwira muda ini mengaku ide itu muncul saat melihat papan iklan di jalan raya. Dia minta tolong temannya di Klaten untuk mencari lokasi yang pas, hingga akhirnya dipilih di di simpang lima Plaza Klaten, Jalan Pemuda.

Dia mengeluarkan uang Rp5 juta untuk dua hari, atau Rp2,5 juta per hari, sudah termasuk pajak, biaya cetak, pemasangan, lampu dan lain-lainnya. Menurut Tommy,  keluarga Maya Eka Wijayanti memberikan tanggapan positif. Mereka menilai itulah dunia anak milenial. 

Tommy mengatakan, ia tidak pernah cerita ke siapa-siapa termasuk keluarga. "Bahkan temen-temen saya baru tahu setelah saya buat story, katanya niat banget Tom," ucap Tommy.

Sedangkan Maya, calon istrinya, juga senang. Maya awalnya terkejut dengan aksi Tommy, namun wanita tersebut bahagia mendapat kejutan dari calon suaminya.(Rizki/ Oriz)




Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook