- Indonesia Komitmen Perluasan 30 % Kawasan Konservasi Laut Tahun 2045
- Pengamanan Nataru 2023-2024, Kapolri: Komitmen Kami Beri Pengamanan Terbaik
- IMeninggal di Perairan Maluku, Jenazah ABK Dievakuasi Kapal Patroli KPLP
- Hari Armada RI, Bangun Kekuatan Laut Nusantara juhur
- Begini Jurus KKP Cetak Pengusaha Muda Sektor Kelautan dan Perikanan
- KKP Lakukan Pendampingan Kampung Nelayan Modern di Papua, Jauhkan Kesan Miskin dan Kumuh
- TPK Koja Gelar Program Edukasi, Pendampingan, Pencegahan Stunting Balita dan Ibu Hamil di Koja
- Kapal Patroli Sembulungan dan Hinako Produk Anak Bangsa Perkuat Armada TNI AL, Ini Spesifikasinya
- Mengenal Subholding Pelindo Jasa Maritim, Punya 8 Anak Usaha dan 3 Cucu
- Evaluasi Pelayanan, IPC TPK Survei Pelanggan
Turunkan Emisi Karbon, Pelindo Regional 4 Tanam 2.500 Pohon di Sekitar Pelabuhan

Keterangan Gambar : PT Pelabuhan Indonesia (Persero) atau Pelindo Regional 4 melakukan Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL).Foto: Ist
Indonesiamaritimenews.com (IMN), MAKASSAR: PT Pelabuhan Indonesia (Persero) atau Pelindo Regional 4 melakukan Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) menggelar “Program Pelindo Menanam Pohon”. Kegiatan ini diisi dengan menanam 2.500 bibit pohon di sekitar area pelabuhan.
Kegiatan yang digelar pada Sabtu (16/9/2023) ini dalam rangka mendukung penurunan emisi karbon dan menjaga kelestarian lingkungan berkelanjutan.
Sebanyak 1.500 bibit pohon tersebut ditanam di sekitar area Pelindo Regional 4 Makassar dan Pelabuhan Paotere, serta di sekitar Makassar New Port (MNP) atau yang sekarang berubah nama menjadi TPK New Makassar (Terminal 2).
Basri Alam, Division Head Pelayanan SDM dan Umum Pelindo Regional 4 mengatakan, pihaknya menyiapkan total sebanyak 2.500 pohon untuk ditanam secara serentak pada hari ini (Sabtu, 16/9/2023). Sedngkan 1.000 pohon lainnya untuk ditanam di beberapa area pelabuhan di Kawasan Timur Indonesia (KTI) yang menjadi wilayah kelolaan Pelindo Regional 4.
“Sebanyak 1.500 pohon ditanam sekitar area Pelindo Regional 4 Makassar dan sekitar MNP, yakni di Kelurahan Kaluku Bodoa dan Kelurahan Tallo, Kota Makassar,” ujarnya.
Dia berharap melalui “Program Pelindo Menanam Pohon” ini, apa yang dilakukan Perseroan dapat bermanfaat bagi kita semua dan pohon yang ditanam juga bermanfaat bagi lingkungan sekitarnya.
General Manager (GM) Pelindo Regional 4 Makassar, Iwan Sjarifuddin mengungkapkan bahwa penanaman 1.500 bibit pohon tersebut merupakan bagian dari TJSL Perusahaan Program Bina Lingkungan.
“Penanaman 1.500 bibit pohon di area Pelindo Regional 4 Makassar ini juga merupakan rangkaian dari peringatan Hari Pelindo yang ke-2 pascamerger, dan kami memang bertekad untuk menghijaukan lingkungan,” terang dia.
“Mudah-mudahan apa yang ditanam akan dinikmati oleh anak cucu kita nanti,” ucap Iwan.
Baca Lainnya :
- Sekjen Kemenag Nizar Ali Buka IOSIE Pertama di UIN Raden Mas Said0
- Pesantren Diminta Lahirkan Mujahid Ekonomi dan Sejahterakan Masyarakat Sekitar0
- Kukuhkan Pramuka Garuda Siaga Kwarcab Jakarta Barat, Ini Pesan Walikota Uus Kuswanto0
- Keren! 5 Taruna Politeknik AUP Raih Apresiasi KKP, ini Inovasinya di Bidang Eduwisata Perikanan0
- Difasilitasi IPC TPK dan Pelindo Grup, Ratusan Anak Muda Tanjung Priok Dilatih Soft Skill 0
ISU STRATEGIS
Kepala Bidang Ruang Terbuka Hijau (RTH) Dinas Lingkungan Hidup Kota Makassar, Azhar Anwar mengatakan, penanaman pohon menjadi isu yang strategis terutama untuk Dinas Lingkungan Hidup karena pentingnya kita melindungi alam, salah satunya dengan menanam pohon.
“Tanpa pohon kita tidak bisa hidup karena pohon juga menghasilkan oksigen untuk kehidupan manusia di sekitarnya,” ujarnya.
Oleh sebab itu lanjut dia, penting bagi kita semua untuk menjaga dan melestarikan alam. “Apa yang dilakukan Pelindo pada hari ini perlu untuk diapresiasi bersama dan perlu untuk diperhatikan pasca-tanamnya, keberlangsungannya.”
“Kami juga memberikan apresiasi kepada Pelindo yang sudah menggandeng pemerintah setempat untuk menanam sebanyak 1.500 pohon. Ini adalah community development untuk membangun kebersamaan dengan lingkungan sekitarnya,” tukas Azhar.
Nimrod Sembe, Sekretaris Camat Tallo juga menyampaikan apresiasi kepada Pelindo yang telah memberikan perhatian kepada masyarakat dan lingkungan di sekitarnya.
“Kami mau lingkungan di sekitar kita selalu asri. Terima kasih kepada Pelindo, mudah-mudahan kegiatan penanaman pohon ini bisa dilakukan secara berkala,” pungkasnya. (Arry/Oryza)
