Penghargaan dari Kapolri, Briptu Tiara Nissa Lulusan Terbaik Akpol Turki Dihadiahi Sekolah Perwira

By Indonesia Maritime News 04 Agu 2023, 08:00:13 WIB Hukum
Penghargaan dari Kapolri, Briptu Tiara Nissa Lulusan Terbaik Akpol Turki Dihadiahi Sekolah Perwira

Keterangan Gambar : Briptu Tiara Nissa Zulbida, polwan Indonesia berpidato di hadapan Presiden Turki Recep Tayyip Erdogan. Foto: Kemenlu RI



Indonesiamaritimenews.com (IMN), JAKARTA: Kapolri Jenderal Pol Listyo Sigit Prabowo memberi apresiasi kepada
Briptu Tiara Nissa Zulbida, polwan yang masuk 5 besar lulusan terbaik Akpol Turki dan berpidato di depan Presiden Erdogan. Ia diberi hadiah mengikuti pendidikan Sekolah Inspektur Polisi (SIP) 2024.

Briptu Tiara Nissa adalah salah satu peserta didik internasional dalam pendidikan Capacity Building 'The First Level Police Chief Training and The Non Thesis Master Degree' di Turkish National Police Academy (TNPA) atau Akademi Kepolisian (Akpol).

Baca Lainnya :

Asisten Kapolri bidang Sumber Daya Manusia (As SDM), Irjen Dedi Prasetyo dalam keterangan resmi mengatakan Kapolri memberi penghargaan khusus berupa pendidikan.

"Bapak Kapolri memberikan penghargaan berupa pendidikan Sekolah Inspektur Polisi (SIP) 2024,” kata Irjen Dedi Prasetyo, dalam keterangan resmi Rabu (2/8/2023).

Tiara Nissa menorehkan prestasi yang membanggakan Indonesia dengan meraih peringkat 5 besar. Penutupan pendidikan sekaligus wisuda 'The First Level Police Chief Training and The Non Thesis Master Degree' dipimpin langsung oleh Presiden Turki Recep Tayyip Erdogan. Tiara diberi kesempatan berpidato di depan Presiden Recep Tayyip Erdogan mewakili para peserta didik internasional.

Selain Briptu Tiara, anggota Polri lain yang mengikuti pendidikan tersebut yaity Inspektur Polisi Dua Regina Setiawan dari Polda Kepulauan Riau dan Brigadir Polisi Kepala Hilman Lasmana dari Polda Jawa Barat. Briptu Tiara sendiri adalah anggota Polda Jawa Timur.

PIDATO DI DEPAN ERDOGAN

Diberitakan indonesiamaritimenews.com sebelumnya, Tiara Nissa adalah bagian dari 87 peserta didik internasional lainnya yang diwisuda pada Rabu, (26/7/2023).

Ia diberi kehormatan menyampaikan pidato di depan Presiden Recep Tayyip Erdogan. Secara spontan Presiden Erdogan menjabat tangan Bripta Tiara lebih lama dibanding yang lain.

Tiara berhasil meraih peringkat 5 besar terbaik di Turkish National Police Academy (TNPA) atau Akademi Kepolisian (Akpol) Turki. Dari 16 negara di seluruh dunia, Tiara Nissa jadi perwakilan dari 87 siswa tamu serta satu-satunya peserta asing wanita terbaik.

Ia mendapat kehormatan menyampaikan pidato dalam bahasa Turki di hadapan Presiden Erdogan dan para pejabat serta seluruh tamu undangan yang hadir pada acara wisuda pelatihan capacity building "the First Level Police Chief Training and the Non Thesis Master Degree", yang berlangsung di Turkish National Police, Ankara, Turki, Rabu (26/7/2023).

Dalam pidatonya, Tiara menyampaikan ia datang bersama para peserta lain dari 16 negara yang berbeda, namun sama-sama memiliki tujuan ingin memberi pelayanan di negara masing-masing dengan penuh loyalitas.

"Bapak Presiden yang saya hormati, kami datang ke Akademi Kepolisian Turki ini darib16 negara yang berbeda namun memiliki mimpi dan tujuan yang sama, yaitu untuk dapat melayani negara kami denga loyalitas dan kesuksesan," kata Tiara dalam pidato yang disampaikan dalam bahasa Turki.

Tiara mengikuti pendidikan di Akpol Turki sejak 2021.  Ia menyampaikan rasa bangga lulus pendidikan di Akpol Turki, yang merupakan instansi pendidikan terkemuka di negara Turki. Anggota Polda Jawa Timur ini juga mengatakan, peran dari lulusan Akpol Turki sangat penting untuk bisa membawa nikai-nimai kebudayaan serta visi dan misinya untuk dapat memberikan pelayanan lebih baik kepada bangsa dan negaranya masing-masing.

ERDOGAN TITIP SALAM KE JOKOWI

Presiden Erdogan kagum dengan pidato yang disampaikan Tiara, terlebih ketika ia mengetahui polwan tersebut dari Indonesia. Presiden Erdogan pun memberikan ucapan selamat kepada para perwakilan. Secara khusus Erdogan menjabat tangan Tiara lebih lama dan sempat berdialog dalam bahasa Turki. Kepada Tiara, Presiden Erdogan menitipkan salam untuk Indonesia dan untuk Presiden Joko Widodo.

Duta Besar Indonesia untuk Turki, Lalu Muhammad Iqbal yang juga hadir di acara tersebut mengatakan, pesan persaudaraan yang dikirimkan oleh Presiden Erdogan kepada Presiden Jokowi menunjukkan hubungan kedua bangsa mendalam dan mengakar.

"Indonesia mendapat tempat khusus di hati pemimpin dan masyarakat Turki sebagaimana pemimpin dan rakyat Turki juga memperoleh tempat spesial di hati orang Indonesia" demikian ungkap Lalu Muhamad Iqbal, Duta Besar Indonesia untuk Turki mengomentari peristiwa itu sekaligus menerima ketiga anggota Polri di ruang kerjanya, KBRI Ankara pada Juamt  (28/7/2023).

"Ini pertama kalinya anggota Polri memperoleh predikat lulusan terbaik. Keberhasilan ini merupakan prestasi Polri di Turki" kata Kombes Pol Harviadhi Agung Pratama, Atase Kepolisian RI di Ankara yang hadir juga pada acara wisuda dengan Duta Besar RI.
 
Pelatihan capacity building "the First Level Police Chief Training and the Non Thesis Master Degree" berlangsung selama 1,5 tahun dan setara dengan program Master. Pelatihan ini diikuti oleh 87 peserta didik internasional, termasuk 3 (tiga) peserta dari Indonesia.

Selain Briptu Tiara Nissa Zulbida dari Polda Jawa Timur, peserta dari Indonesia yaitu Ipda Regina Setiawan dari Polda Kepri dan Bripka Hilman Lasmana dari Polda Jawa Barat.
 
Kerjasama Kepolisian RI - Turki semakin meningkat dalam 5  tahun terakhir.  Pelatihan ini merupakan implementasi kerjasama kepolisian kedua negara yang semakin progresif yang tertuang dalam Memorandum of Intent (MoI) Technical Arrangement on Police Education and Training yang ditandatangani pada tahun 2017. (BOW/Oryza)
  




Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook