- KTT Sharm El-Sheikh, Indonesia Konsisten Dukung Upaya Perdamaian dan Rekonstruksi Gaza
- TPK Kupang Catat Arus Peti Kemas 96.205 TEUs, Kinerja Bongkar Muat Meningkat
- Kontingen Garuda 2025 Terima Medali Penghargaan PBB di Lebanon, Merah Putih Berkibar
- KRI John Lie-358 dan Angkatan Laut India Unjuk Kekuatan Pertahanan Maritim
- Di Tangan Pelaku UMKM, Limbah Ban Bekas Hibah PT TPK Diolah Jadi Kreasi Meraup Cuan
- Dukung MHT Award 2025, KSO TPK Koja Dapat Apresiasi Ketua PWI Jaya Kesit Budi Handoyo
- Tiga Kapal Perang RI Manuver di Perairan Ambalat
- Dirjenhubla:TKBM Tulang Punggung Logistik Nasional Harus Mendapatkan Perhatian Serius
- Kapal Tunda Terombang-ambing Mati Mesin di Tengah Laut, Diselamatkan KRI Sultan Nuku-373
- Ramah Lingkungan & Tingkatkan Layanan, Petikemas TPK Koja Tumbuh 1,53% Optimistis Capai 1 Juta TEUs
HUT ke-80 TNI, Kolinlamil Dapat Kejutan dari Polres Pelabuhan Tanjung Priok

Keterangan Gambar : Kepala Staf Kolinlamil Laksma TNI Edi Haryanto, mewakili Panglima Kolinlamil Laksda TNI Rudhi Aviantara, menyambut kedatangan Kapolres Pelabuhan Tanjung Priok yang membawa kue ulang tahun dalam rangka HUT ke-80 TNI. Foto: Dispenal
Indonesiamaritimenews.com (IMN), JAKARTA: Mako Komando Lintas Laut Militer (Kolinlamil), Tanjung Priok, mendadak riuh oleh tawa dan tepuk tangan bahagia. Kejutan hangat datang dari jajaran Polres Pelabuhan Tanjung Priok yang hadir membawa kue ulang tahun.
Kue ulang tahun dan ucapan selamat dari Polres Pelabuhan Tanjung Priok, Senin (6/10/2025) disampaikan dalam rangka memperingati HUT ke-80 Tentara Nasional Indonesia (TNI).
Dipimpin langsung oleh Kapolres Pelabuhan Tanjung Priok AKBP Dr. Martuasah H. Tobing, rombongan Polres tiba di Mako Kolinlamil tanpa pemberitahuan sebelumnya. Kehadiran mereka disambut penuh keakraban oleh prajurit Kolinlamil yang tengah memperingati momen bersejarah bagi TNI tersebut.
Baca Lainnya :
- Sertijab Kadisharkap Panglima Kolinlamil Laksda TNI Rudhi Aviantara Tegaskan Kesiapan Armada0
- Heli Bell 412 Puspenerbal Manuver Kekuatan Tempur di Laut0
- Kasal Bertemu Sejumlah Pejabat Jepang, Perkuat Kerja Sama Bilateral0
- KRI Belati-622, Kapal Cepat Rudal Buatan Anak Bangsa Perkuat TNI AL0
- Prajurit TNI AL dan Italian Navy Asah Kemampuan Penyelamatan Kapal Selam di Teluk Taranto0
Kedatangan rombongan Polres diterima oleh Kepala Staf Kolinlamil Laksma TNI Edi Haryanto, mewakili Panglima Kolinlamil Laksda TNI Rudhi Aviantara, bersama para pejabat utama Kolinlamil. Suasana menjadi hangat dan penuh kekeluargaan ketika para pejabat dari kedua institusi saling berjabat tangan dan bertukar ucapan selamat.
Momen ini menegaskan eratnya sinergitas TNI–Polri dalam menjaga stabilitas keamanan di wilayah pelabuhan Tanjung Priok.
“Kejutan ini sangat berarti bagi kami. Terima kasih atas perhatian dan sinergi yang selama ini terjalin dengan baik. Momen ini menjadi simbol soliditas dan kebersamaan TNI–Polri dalam menjaga keutuhan NKRI,” ujar Laksma TNI Edi Haryanto dengan penuh apresiasi.
Acara kemudian dilanjutkan dengan pemotongan kue ulang tahun bersama serta foto kebersamaan, yang mencerminkan kehangatan, kebersamaan, dan semangat persaudaraan di antara dua pilar utama penjaga kedaulatan dan keamanan bangsa tersebut.
Kejutan sederhana namun sarat makna ini menjadi bukti nyata soliditas TNI–Polri, bahwa kebersamaan bukan hanya slogan, melainkan komitmen yang hidup dalam setiap langkah pengabdian. Di tengah peringatan HUT ke-80 TNI, sinergi yang terjalin ini menjadi inspirasi bahwa kekuatan bangsa tumbuh dari persatuan dan semangat untuk Indonesia yang damai dan kokoh. (Arry/Oryza)
