- Lewat Kopdeskel Merah Putih, KKP Perkuat Kelembagaan Nelayan
- Hingga Juni 2025, TPK Teluk Lamong Catat Kenaikan Arus Petikemas Internasional 9,1 %
- Dorong Kualitas Layanan dan Peningkatan PNPB, Kemenhub Teken 2 Perjanjian Konsesi Pelabuhan
- 5 Kapal Hasil Tangkapan KKP Dihibahkan ke Nelayan
- Komplotan Maling Beraksi di Kapal Lego Jangkar, Puluhan Kaleng Cat Disita Prajurit Lantamal Belawan
- Keselamatan Pelayaran Jadi Sorotan, Dirut PELNI Sidak Kapal di Surabaya
- Kawah Chandradimuka Akademi TNI AL Cetak 433 Calon Pemimpin Nasional Baru
- Pelindo Regional 2 dan Komisi I DPRD Bahas Pembangunan Ekonomi Maritim Belitung
- TNI AL dan Pasukan Amfibi 32 Negara Indo-Pasifik Samakan Visi di Simposium PALS 2025 Manila
- Lindungi Kawasan Konservasi Gili Matra, KKP Gandeng Mitra Strategis
Usut Dugaan Korupsi BBM Rp451 Miliar, Bareskrim Polri Geledah Kantor Pertamina Patra Niaga

Keterangan Gambar : Foto: dok. Polri
Indonesiamaritimenews.com ( IMN), JAKARTA: Kasus dugaan korupsi pembelian BBM Rp451,6 miliar terus bergulir. Penyidik Direktorat Tindak Pidana Korupsi (Dittipikor) Bareskrim Polri menggeledah kantoooòr pusat PT Pertamina Patra Niaga (PPN) di Gedung Wisma Tugu Jalan Rasunan Said, Jakarta Selatan, Rabu (9/11/2022).
Direktur Tipikor Bareskrim Polri, Brigjen Pol Cahyono Wibowo mengatakan penggeledahan itu terkait penyidikan kasus dugaan korupsi jual beli BBM non-tunai, antara PT PPN dengan PT Asmin Koalindo TuhupM (AKT) periode 2009-2012. PT PPN merupakan anak usaha PT Pertamina (Persero).
"Penggeledahan dalam rangka mencari barang bukti atau alat bukti lain guna membuat terang tindak pidana yang sedang kami selidiki," kata Cahyono.
Baca Lainnya :
- BUMN Bersinergi Sukseskan KTT G20, Erick Thohir: Tinggalkan Kesan yang Baik0
- Jelang KTT G20 Penerbangan Reguler ke Bali Dibatasi, Prioritas VVIP0
- Sambut Wisatawan Pelabuhan Sanur Bali Lebih Cantik, Diresmikan Presiden Jokowi2
- Lindungi Keselamatan di Laut, Nelayan Dibantu Fasilitas E Pas Kecil0
- Sayang Dilewatkan, Gerhana Bulan Total Blood Moon Terakhir 2022, Nikmati Keindahan dan Bersyukur0
Barang bukti yang dicari antara lain dokumen transaksi keuangan, bukti-bukti aliran transaksi keuangan, barang bukti elektronik terkait korespondensi para pihak, serta barang bukti elektronik terkait transaksi jual beli BBM non-tunai dan transaksi pembayaran.
Penggeledahan dilakukan di tiga tempat sekaligus, masing-masing di kantor pusat PT PPN, kantor PT PPN ruang informasi teknologi (IT) di Gedung Sopo Del Tower Jalan Mega Kuningan Barat, Jakarta Selatan, serta Kantor PT AKT di Menara Merdeka Jalan Budi Kemuliaan, Jakarta Pusat.
"Kegiatan penggeledahan ini juga melibatkan tim dari Dittipidsiber Bareskrim Polri dan Puslabfor Polri guna penanganan barang bukti elektronik dari hasil kegiatan penggeledahan," tandasnya. (Arry/Oryza)
