- KTT Sharm El-Sheikh, Indonesia Konsisten Dukung Upaya Perdamaian dan Rekonstruksi Gaza
- TPK Kupang Catat Arus Peti Kemas 96.205 TEUs, Kinerja Bongkar Muat Meningkat
- Kontingen Garuda 2025 Terima Medali Penghargaan PBB di Lebanon, Merah Putih Berkibar
- KRI John Lie-358 dan Angkatan Laut India Unjuk Kekuatan Pertahanan Maritim
- Di Tangan Pelaku UMKM, Limbah Ban Bekas Hibah PT TPK Diolah Jadi Kreasi Meraup Cuan
- Dukung MHT Award 2025, KSO TPK Koja Dapat Apresiasi Ketua PWI Jaya Kesit Budi Handoyo
- Tiga Kapal Perang RI Manuver di Perairan Ambalat
- Dirjenhubla:TKBM Tulang Punggung Logistik Nasional Harus Mendapatkan Perhatian Serius
- Kapal Tunda Terombang-ambing Mati Mesin di Tengah Laut, Diselamatkan KRI Sultan Nuku-373
- Ramah Lingkungan & Tingkatkan Layanan, Petikemas TPK Koja Tumbuh 1,53% Optimistis Capai 1 Juta TEUs
Presiden Prabowo Reshuffle Kabinet: Sri Mulyani, BG hingga Budi Arie Diganti

Keterangan Gambar : Presiden Prabowo Subianto melantik empat menteri dan satu wakil menteri Kabinet Maerah Putih sisa jabatan 2024-2029 di Istana Kepresidenan Jakarta, Senin (8/9/2025). Foto: BPMI Setpres
Indonesiamaritimenews.com (IMN), JAKARTA: Keputusan mengejutkan datang dari Pemerintahan Presiden Prabowo Subianto, Senin (8/9/2025). Kepala Negara melakukan reshuffle kabinet dan mengganti lima menteri.
Kelima menteri yang berganti jabatan yaitu:
1. Menteri Keuangan Sri Mulyani diganti oleh Purbaya Yudhi Sadewa
2. Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan (Menko Polkam) Budi Gunawan (BG) diganti, pengganti masih kosong
3. Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Dito Ario Tejo, penggantinya masih kosong.
4. Menteri Koperasi Budi Arie diganti oleh Ferry Joko Yuliantono sebagai Menteri Koperasi.
5. Menteri Pelindungan Pekerja Migran Indonesia/Kepala Badan Pelindungan Pekerja Migran Indonesia, Abdul Kadir Karding digantikan oleh Mukhtarudin.
Selain itu Presiden Prabowo juga mengangkat dan melantik Mochamad Irfan Yusuf sebagai Menteri Haji dan Umroh; serta Dahnil Anzar Simanjuntak sebagai Wakil Menteri Haji dan Umroh.
Baca Lainnya :
- Jawab 17+8 Tuntutan Rakyat, Ini 6 Poin Keputusan DPR RI0
- Ekspedisi Rupiah Berdaulat 2025 Tuntas, KRI Kujang-642 Tiba di Satrol Kodaeral XII0
- Presiden Prabowo: Aspirasi Damai Dihormati, Tindakan Anarki Ditindak Tegas0
- Seruan Pemuda ICMI: Aksi Damai dan Bermartabat, Tolak Anarkisme, Kapolri Mundur0
- Dari Thailand, KRI Bima Suci Lanjut Berlayar ke Brunei Darussalam0
Para menteri dilantik berdasarkan Keputusan Presiden Republik Indonesia Nomor 86/P Tahun 2025 tentang Pemberhentian dan Pengangkatan Menteri dan Wakil Menteri Negara Kabinet Merah Putih Periode Tahun 2024-2029.
Pelantikan berlangsung di Istana Kepresidenan pada Senin (8/9) sore. Keempat menteri dan satu wakil menteri yang dilantik yaitu: Purbaya Yudhi Sadewa sebagai Menteri Keuangan; Mukhtarudin sebagai Menteri Pelindungan Pekerja Migran Indonesia/Kepala Badan Pelindungan Pekerja Migran Indonesia; Ferry Joko Yuliantono sebagai Menteri Koperasi; Mochamad Irfan Yusuf sebagai Menteri Haji dan Umroh; serta Dahnil Anzar Simanjuntak sebagai Wakil Menteri Haji dan Umroh.
Presiden Prabowo kemudian mengambil sumpah jabatan para menteri dan wakil menteri yang dilantik dan mendiktekan sumpah jabatan. Acara pelantikan pun diakhiri dengan pemberian ucapan selamat oleh Presiden Prabowo dan Wakil Presiden Gibran Rakabuming untuk selanjutnya diikuti para tamu undangan lainnya. Tampak hadir dalam pelantikan yakni para pimpinan lembaga negara, para menteri dan wakil menteri Kabinet Merah Putih, Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto, dan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo.
Seusai pelantikan, Menteri Sekretaris Negara (Mensesneg) Prasetyo Hadi menjelaskan Presiden Prabowo belum menunjuk sosok definitif. “Untuk sementara waktu beliau akan menunjuk ad interim untuk menjabat sebagai Menko Polkam. Nanti akan diumumkan,” ujar Prasetyo. (Bow/Oryza)
