- ASDP Hadirkan Komodo Waterfront Festival 2025, Labuan Bajo Panggung Pesona Nusantara
- Udang Lokal Lebih Maknyus... Masih Jadi Primadona Masyarakat Nusantara
- SK PWI Pusat Tegaskan, Kesit Budi Handoyo Pimpin PWI DKI Jakarta 2024-2029
- 10,3 Kg Sabu Malaysia Modus Dililit di Badan, Dibongkar TNI AL di Pelabuhan Tanjung Priok
- 1 Dekade Angkutan Perintis: Layani 7,8 Juta Penumpang dan Angkut 1,3 Juta Ton Barang
- Pemuda Menyelam Hilang di Perairan Kutampi Nusa Penida, Prajurit TNI AL Turun Tangan
- Jaga Ekosistem Laut, Yuk.. Tanam Mangrove dan Cemara di Pulau Tabuhan
- Ekspedisi Rupiah Berdaulat 2025, Pangkoarmada II Lepas KRI Makassar-590 Menuju Wilayah 3T
- Kemenhub Dukung Konektivitas Transportasi Destinasi Pariwisata Nasional
- Kejuaraan Open Water Swimming Digelar TNI AL dan Pemprov Maluku Utara, Seru
Nataru 2024-2025 Pelindo Regional 2 Sukses Layani 78.160 Orang, Penumpang Nyaman

Keterangan Gambar : Executive Director 2 Regional 2 Pelindo, Drajat Sulistyo. Foto: Property of Indonesiamaritimenews. Com
Indonesiamaritimenews.com (IMN), JAKARTA: Selama libur Natal 2024 dan Tahun Baru 2025 PT Pelabuhan Indonesia (Persero) atau Pelindo telah melayani 78.160 orang di seluruh terminal penumpang yang dikelola. Jumlah tersebut tercatat pada rentang waktu 10 Desember 2024 - 6 Januari 2025 (H-15 hingga H+12).
Executive Director 2 Regional 2 Pelindo, Drajat Sulistyo mengungkapkan, terhitung mulai 10 Desember 2024 hingga 6 Januari 2025, Pelindo Regional 2 mencatat ada 78.160 penumpang yang melewati terminal Pelindo Regional 2.
Baca Lainnya :
- Penumpang Angkutan Umum Nataru 2024-2025 Naik 5, 07 Persen, Tembus 17 Juta0
- Kata Erick Thohir Biaya Logistik Turun Tapi Masih Tinggi, Ini yang Dilakukan Pelindo0
- 3 Pelabuhan Jadi Terminal Terbesar Bongkar Beras Bulog, SPMT Pastikan Lancar1
- H+9 Arus Balik Bali-Jawa Nataru 2025, ASDP Layani 25.491 Penumpang Lewat Gilimanuk-Ketapang0
- H+9 Libur Nataru 2025, Total Penumpang Kapal Bakauheni-Merak Tembus 36.530 Orang0
"Sebaran 78.160 penumpang terdapat pada 8 terminal penumpang, di antaranya 34.726 penumpang di Tanjung Priok, 14.214 penumpang di Teluk Bayur, 12.841 penumpang di Pontianak, 7.381 penumpang di Pangkal Balam, 5.554 di Tanjung Pandan, 2.987 penumpang di Palembang, 365 penumpanh di Banten dan 92 penumpang di Bengkulu,“ ungkap Drajat Sulistyo, Selasa (7/1/2025).
Tidak hanya penumpang, Pelindo Regional 2 juga melayani bongkar muat arus kendaraan Nataru. Tercatat sebanyak 5.698 kendaraan yang dilayani dengan rincian:
- 364 kendaraan pada terminal Banten
- 688 kendaraan di terminal Tanjung Pandan
- 1.126 kendaraan pada terminal Pangkal Balam,
- 1.707 kendaraan pada terminal Pontianak
- 1.813 kendaraan pada terminal Tanjung Priok
Adapun, jumlah kapal penumpang Nataru di Pelindo Regional 2 tercatat sebanyak 217 kapal. Terminal Tanjung Priok menjadi terminal dengan jumlah kapal terbanyak yakni 56 kapal, disusul oleh Teluk Bayur dengan 37 kapal, kemudian Pontianak 34 kapal, Pangkal Balam dwngan 31 kapal, Palembang dan Tanjung Pandan 23 kapal, Banten 11 kapal dan Bengkulu 2 kapal.
PENUMPANG NYAMAN
Momen Nataru kali ini menunjukkan sisi positif dari para penumpang yang melakukan mudik Nataru 2024 melalui jalur laut. Alvin, salah satu penumpang yang menyeberang melalui pelabuhan Boom Baru Pelindo Regional 2 Palembang mengatakan pelayan yang diberikan membuat penumpang nyaman.
“Pelayanannya nyaman, petugasnya ramah, semua fasilitas masih baru dan bagus, seperti ruang tunggu dan kamar mandi sangat bersih dan memadai. Kami pribadi merasa nyaman dengan pelayanan yang diberikan, semuanya baik di sini,” ungkap Alvin.
Sebagaimana arahan Kementerian BUMN, Pelindo Regional 2 akan terus berupaya memberikan pelayanan yang lebih baik bagi masyarakat, khususnya di momen-momen penting seperti Nataru. Layanan yang diberikan antara lain peningkatan kapasitas terminal, digitalisasi layanan, dan yang paling utama adalah untuk memastikan kenyamanan dan keselamatan para pengguna jasa pelabuhan. (Arry/Oryza)
