- Kapal Nelayan Dimangsa Api, 4 Korban Dievakuasi KRI Layang 345, Seorang Tewas
- KRI Bima Suci Memukau Masyarakat di Shanghai Cina
- PON XXI 2024 di Aceh dan Sumut, Pelindo Pastikan Pelabuhan Malahayati Beri Layanan Penuh
- Pelindo Mengajar 2024, Dirut Arif Suhartono: Pendidikan Bukan Hanya Soal Akademis
- Sabu Dikendalikan Jaringan Internasional, Gagal Masuk Mandar Terendus TIM Gabungan TNI AL
- Pelindo Jasa Maritim Gandeng PT KRMBS Kembangkan Potensi Maritim
- Jatuh di Laut Saumlaki, Jenazah ABK Dievakuasi Kru Kapal KPLP KN.P.364
- Mau Naik Kapal Bawa Ganja, Mahasiswa Diciduk Prajurit TNI AL
- Naval Base Open Day Serentak, Misi Tanamkan Cinta Laut
- Potensi Rumput Laut di Maluku Baru 9,7 Persen Digarap, KKP Lakukan Ini
Cak Imin Hengkang, Yenny Wahid Merapat ke Prabowo
Keterangan Gambar : Ketum Partai Gerindra, Prabowo Subianto menerima kunjungan Yenny Wahid. Foto: ist
Indonesiamaritimenews.com (IMN), JAKARTA: Ketua Umum DPP Partai Gerindra yang juga bakal calon presiden, Prabowo Subianto menerima kunjungan Yenny Wahid, putri Presiden Ke-4 RI Abdurahman Wahid. Pertemuan digelar di kediaman Prabowo di Jalan Kertanegara 4, Jakarta pada Rabu sore (6/9/2023).
Yenny Wahid tiba di kediaman Prabowo sekitar pukul 17.10 WIB. Yenny yang mengenakan celana panjang oranye dan jaket switer hitam berlengan kuning diambut langsung oleh Prabowo saat turun dari mobil.
Baca Lainnya :
- Lantik 9 Pj Gubernur, Mendagri Tito Karnavian: Jangan Berpolitik Praktis0
- Sah! Anies Baswedan dan Cak Imin Resmi Duet di Pilpres 20240
- 10 Gubernur Segera Lengser, Ini Daftar Nama Penjabat Pengganti 0
- Geger Anies Baswedan Pilih Cak Imin Sebagai Cawapres, Koalisi Perubahan Terancam Bubar0
- Pemilu 2024 Berpotensi Rusuh Bila Politisi Tidak Melakukan Hal ini0
Prabowo langsung mempersilahkan Putri Gus Dur tersebut masuk ke kediamannya. Pembicaraan berlangsung tertutup bagi wartawan.
Juru Bicara Prabowo Subianto, Dahnil Anzar Simanjuntak sebelumnya mengatakan Yenny Wahid akan bertandang menemui Prabowo untuk bersilaturahmi.
Pertemuan antara Prabowo dan Yenny memunculkan spekulasi, apakah ini manufer politik setelah PKB pimpinan Muhaimin Iskandar (Cak Imin) meninggalkan koalisi partai. Cak Imin hengkang dari Prabowo setelah dipinang Anies Baswedan menjadi Cawapres yang bakal mendampinginya.
Seperti diketahui, hubungan antara Yenny Wahid dan keluarga Gus Dur dengan Cak Imin kurang harmonis. Dalam beberapa kesempatan, Yenny menyebut Cak Imin mengkudeta Gus Dur. Saat berita ini diturunkan pertemuan masih berlangsung. (Arry/Oryza)