- Cek Kesiapan Angkutan Lebaran 2026 Ditjen Hubla Uji Petik di Labuan Bajo
- Integrated Planning & Control IPC TPK Tingkatkan Efektivitas Operasional Pelabuhan Panjang
- 10 Korban Pesawat ATR 42-500 Berhasil Ditemukan, Kasi Basarnas Makassar Sujud Syukur
- Jenazah Pegawai KKP Deden Maulana, Korban Pesawat ATR 42-500 Sudah Teridentifikasi
- Korban Kedua Pesawat ATR 42-500 Ditemukan di Jurang 500 Meter Gunung Bulusaraung
- 3 Karyawan KKP Jadi Penumpang Pesawat ATR 42-500 Hilang Kontak, Menteri Trenggono: Kami Sedih
- Kodaeral V Hadiri 700 Air Defence Run di Surabaya, Olahraga Terpadu dan Jaga Soliditas
- Pesawat ATR 42-500 Bawa 10 Orang Hilang Kontak di Kabupaten Maros Makassar
- Tim Gabungan TNI AL Amankan Terduga Penjual Senjata Api Ilegal
- Longsor di Cisarua Bandung Barat Timbun 30 Rumah, 6 Warga Tewas, 84 Masih Dicari
Sambut HUT ke-77 Jalasenasti, TNI AL Beri Bantuan Korban Kebakaran di Tambora

Keterangan Gambar : Ketua Umum Jalasenastri, Ny. Fera Muhammad Ali menyerahkan bantuan kepada korban kebakaran di Tambora, Jakarta Barat. Foto: Dispenal
Sambut
Indonesiamaritimews.com (IMN), JAKARTA: Dalam rangka Hari Ulang Tahun (HUT) ke-77 Jalasenastri tahun 2023, istri prajurit TNI AL menggelar aksi sosial. Pegiatan penyerahan Bantuan Sosial dipimpin langsung oleh Ketua Umum Jalasenastri Ny. Fera Muhammad Ali bertempat di Wisma Elang Laut, Jakarta Pusat pada Jumat (11/8/2023).
Kegiatan ini merupakan tindak lanjut dari kunjungan Ketua Umum Jalasenastri beserta pengurus pusat Jalasenastri yang sebelumnya telah meninjau lokasi musibah kebakaran di Kelurahan Duri Utara, Tambora, Jakarta Barat, beberapa waktu lalu.
Bentuk kepedulian Ketua Umum Jalasenastri beserta para pengurus dituangkan dengan menampung aspirasi dari masyarakat Tambora yang membutuhkan. “Sebagai tindak lanjut dari kedatangan kami ke lokasi musibah ketika itu dengan membawa tali asih berupa bantuan bahan makanan dan pakaian serta perlengkapan pribadi lainnya. Kami juga menampung aspirasi dari warga yang sangat membutuhkan bahan bangunan”, ucap Ny. Fera Muhammad Ali dalam sambutannya.
Jalasenastri yang merupakan organisasi istri prajurit TNI Al akan menyalurkan bantuan bahan bangunan untuk 80 rumah warga terdampak kebakaran Tambora. Bantuan ini merupakan sumbangan dari anggota Jalasenastri pengurus pusat dan Pusat Hidro-Oseanografi TNI AL (Pushidrosal).
Bahan bangunan yang diberikan berupa 1200 sak semen, 80 kubik hebel, dan 80 pick up pasir senilai kurang lebih 150 juta Rupiah. Penyerahan Bantuan Sosial diserahkan secara simbolis oleh Ketua Umum Jalasenastri kepada 10 orang perwakilan dari korban kebakaran Tambora.
Baca Lainnya :
- Sambut Festival Danau Sunter 2023, Panglima Kolinlamil Ingatkan Pentingnya Koordinasi Melekat0
- Hadapi Kemajuan Teknologi, ini Pesan Kasal Kepada Perwira Remaja TNI AL0
- Mahasiswa Unsoed Sambangi Pos TNI AL Karangsong Cirebon, ini Tujuannya0
- Lantik 383 Perwira Remaja, Panglima TNI Ingatkan Potensi Ancaman Multidimensi0
- Jalasenastri Tingkatkan Produktivitas Keluarga TNI AL, Pilar Pembangunan Nasional0
Seperti diketahui, kebakaran terjadi di permukiman penduduk dekat Stasiun Duri, Gang Trikora, RT 08/RW 05, Duri Utara, Tambora, Jakarta Barat, pada Sabtu (8/7/2023). Ratusan warga mengungsi, 2 orang luka-luka dan satu orang meninggal dunia.
Pada kesempatan terpisah, Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Muhammad Ali sangat mengapresiasi kegiatan yang telah dilaksanakan ibu-ibu Jalasenastri dan menyampaikan bahwa prajurit dan keluarga besar TNI AL harus memberikan manfaat pada masyarakat. “Kehadiran TNI Angkatan Laut harus dapat dirasakan manfaatnya oleh masyarakat sekitar, serta dapat memberikan solusi terhadap permasalahan yang ada”, pungkas Kasal. (Bow/Oryza)











