- Ini Tuntutan Sopir Truk Kontainer di Priok, Pelindo Tampung Aspirasi & Tegaskan Tentang Pungli
- Tomsi Tohir Balaw Dilantik Jadi Sekjen Kemendagri, Sang Made Jabat Irjen
- 47 Ton Bawang Bombay Selundupan dari Malaysia, Disergap di Wilayah Perbatasan
- KKP Tancap Gas Revitalisasi Tambak Pantura, Dukung MBG
- Fera Signature Meriahkan Indonesia Fashion Aesthetivs 2025, Tampilkan 10 Koleksi
- Hari Pers Nasional 2025, Presiden Prabowo Ingatkan Waspadai Pemodal Besar Pengaruhi Opini Rakyat
- Ini Kontribusi Pelindo Regional 2 Terhadap K3 TKBM di Pelabuhan
- Banjir di Situbondo, Prajurit Lanal Banyuwangi Salurkan Bantuan dan Gelar Kerja Bakti
- Bulan K3 Nasional Pelindo Multi Terminal dan PMI Medan Gelar Aksi Donor Darah
- Prajurit TNI AL Evakuasi Jasad Pria Tanpa Identitas di Pelabuhan Perikanan Muncar
Kowal Menorehkan Prestasi di SEA Games Kamboja, Persembahkan Medali Emas

Keterangan Gambar : Kowal Sersan Dua Jeni Elvis berhasil menyabet medali emas di SEA Games 2023 di Kamboja. Foto: Dispenal
Indonesiamaritimenews.com ( IMN), JAKARTA: Torehan prestasi membanggakan terus diukir oleh para atlet TNI Angkatan Laut yang berlaga di SEA Games Kamboja 2023. Kali ini Sersan Dua Jas/W Jeni Elvis Kause yang sehari-hari berdinas di Pangkalan TNI Angkatan Laut (Lanal) Maumere, berhasil meraih medali emas pada cabang olah raga Pencak Silat di kelas C puteri 55-60 Kg.
Dalam laga Final Pencak Silat Kelas C Puteri 55-60 Kg, Sersan Jeni Elvis berhasil mengalahkan pesilat dari Vietnam Thi Cam Nhi Nguyen, dengan kemenangan telak 46-27, dalam laga final yang berlangsung di Convention and Exhibition Center, Phnom Penh, Kamboja, Rabu (10/5), kemarin.
Saat pertandingan laga final dimulai, Jeni langsung mengambil inisiatif serangan sejak awal dan mendulang poin yang membuatnya unggul dengan skor 17-8. Pada ronde kedua Jeni terus mendominasi dengan mengandalkan teknik bantingan yang membuatnya unggul menjadi 24-14.
Baca Lainnya :
Hingga ronde ketiga atlet Korps Wanita Angkatan Laut (Kowal) ini terus melancarkan serangan dengan variasi tendangan serta bantingan, dan berhasil menang telak melawan atlet Vietnam tersebut. Laga ini diakhiri dengan berkumandangnya lagu Indonesia Raya pada SEA Games 32 di Kamboja.
Pada tempat terpisah, Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Muhammad Ali memuji prestasi atlet TNI AL yang telah menyumbang medali untuk Indonesia di ajang SEA Games 2023 Kamboja.
Laksamana TNI Muhammad Ali mengatakan, prestasi itu adalah buah dari kerja keras para prajurit yang telah melewati proses panjang dan rangkaian latihan yang berat.
"Prestasi seorang prajurit tidak diraih dengan tiba-tiba, ada proses yang harus dilewati, teruslah berlatih dan Jaga nama baik TNI AL serta bangsa Indonesia, sehingga tetap mendapatkan kepercayaan di dunia internasional", tegas Kasal. ( BOW/ Oryza)
