- Kasal Meletakkan Batu Pertama, Pembangunan ke-3 Yasbhum Bagi Anak Keluarga TNI AL yang Gugur
- KSOP Kelas IV Kalianget Bagi-bagi Life Jacket ke Nelayan
- Kemenhub Bentuk Maritime Coordination Center, Ini Fungsinya
- KKP Menggadang-gadang Susu Ikan Minuman Protein Tinggi, Bisa Dibikin Cilok
- PON XXI Aceh-Sumut 2024, KM Kelud Jadi Hotel Terapung Gratis
- 10 Negara Menimba Ilmu Budidaya Nila dan Lele dari Indonesia
- Kekuatan Kapal Selam Kunci Amankan Perairan RI, Kasal: Wujudkan TNI AL Modern dan Berdaya Gentar
- HUT ke 79 TNI AL di Atas Kapal Perang Dipimpin Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto
- Tanjung Priok Bikin Presiden Zanzibar Kesengsem, Kerja Sama Maritim dengan Pelindo
- Pelindo Mengajar Menyasar SMAN 13 Jakarta, Drajat Sulistyo: SDM Bagus, Perusahaan Maju
Ketika Gen Z Berlayar Naik Kapal Perang di Bulan Puasa, Antusias dan Semangat Tetap Berkobar
Keterangan Gambar : Ratusan pelajar selama tiga hari berlayar di atas kapal perang mengikuti pesantren kilat serta bakti sosial di Pulau Untung Jawa. Foto: Dispenal
Indonesiamaritimenew.com (IMN), YANG JAKARTA: Ekspedisi Ramadhan Penuh Inspirasi (Ekspresi)8 Tahun 2024, menjadi catatan kenangan bagi 500 siswa/siswi yang mengikuti ajang ini. Selama tiga hari ratusan pelajar tersebut mengikuti berbagai kegiatan yang dikemas dalam bentuk pesantren kilat di atas kapal perang.
Siswa-siswi yang melaksanakan Pesantren Kilat sangat antusias saat KRI Semarang-594 mulai berlayar menuju Pulau Untung Jawa, Kepulauan Seribu Jakarta. Mereka mengikutinpesantren kikatvselama tiga hari mulai 28 Maret hingga 30 Maret 2024.
Pada pelaksanaan Ekspedisi Ramadhan Penuh Inspirasi (Ekspresi) Tahun 2024, siswa-siswi yang melaksanakan Pesantren Kilat sangat antusias saat KRI Semarang-594 mulai berlayar menuju Pulau Untung Jawa, Kepulauan Seribu Jakarta.
Baca Lainnya :
- Ramadhan Berkah, JICT Santuni Anak Yatim, Duafa dan Marbot0
- Bulan Berkah, Pelindo Jasa Maritim Berbagi Kebahagiaan0
- Singgahi Pulau Untung Jawa, Ini yang Dilakukan 500 Peserta Pesantren Kilat di Kapal Perang0
- Nyantri di KRI Semarang-594, 500 Pelajar Dapat Pengetahuan Soal Kapal Perang0
- Peringati Nuzulul Quran 1445 H, Prajurit TNI AL Tingkatkan Ketaqwaan, Perkuat Persatuan dan Kesatuan0
Keceriaan peserta terlihat sewaktu menyaksikan langsung dari Helly Deck KRI Semarang-594, kala Kapal Perang TNI Angkatan Laut ini mulai meninggalkan Dermaga Kolinlamil menuju tempat utama pelaksanaan Ekspresi 2024.
Di Pulau Untung Jawa ratusan generasi Z (Gen Z) ini mengikuti beragam kegiatan. Mulai dari bantuan kemanusiaan berupa bakti sosial, penanaman mangrove, layanan kesehatan hingga bersih-bersih tempat ibadah serta pantai.
Di tempat ini TNI Angkatan Laut (TNI AL) bekerja sama dengan Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) dan Badan Pengelola Keuangan Haji (BPKH) menunjukkan kemanunggalannya terhadap rakyat.
Kegiatan ini selain untuk menanamkan Akhlakul Karimah, peserta dapat memperkaya pengetahuan tentang kemaritiman dan seputar TNI AL. Bulan puasa menahan lapar, tak menjadi halangan bagi generasi Z untuk tetap mengobarkan semangat mengikuti kegiatan tersebut.
Sejumlah tokoh yang sudah punya nama besar juga hadir untuk mengisi materi dalam pesantren kilat ini. Di antaranya Najwa Sihab yang hadir untuk memberikan motivasi bagi anak-anak muda generasi emas bangsa.
"Anak Muda tidak boleh takut gagal, jangan gengsi untuk berusaha dan belajar, jangan menyerah mencari prestasi, cobalah banyak hal untuk mewujudkan Indonesia Emas", ungkap Jurnalis kondang 'Mata Najwa' tersebut.
Kegiatan berakhir pada 30 Maret 2024. Ratusan siswa/siswa tersebut tentunya pulang dengan membawa segudang ilmu dan pengalaman berharga serta kenangan tak terlupakan.
Pelaksanaan kegiatan ini sejalan dengan salah satu program prioritas dari Kepala Staf TNI Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Dr. Muhammad Ali dalam meningkatkan Sumber Daya Manusia, generasi muda bangsa guna menuju Indonesia Maju. (Fat/Oryza)