Breaking News
- Sandar di Dermaga Lebanon, KRI Sultan Iskandar Muda-367 Didatangi Komandan Kapal Perang Jerman
- Libur Panjang Waisak 2025 Penumpang Kapal Diprediksi Naik, ASDP: Beli Tiket Online, Datang Tepat Wak
- Tok! DPR Setuju Tambahan Pagu Kemenhub Jadi Rp26 T, Ini Komitmen Menhub
- IMDEX Asia 2025 di Singapura, Wakil Kepala Staf TNI AL Bawa 2 Kapal Perang
- Indonesia-Australia Sepakat Tangani IUUF di Zona Ekonomi Eksklusif Lebih Kongkret
- Bongkar Judi Online, Bareskrim Polri Sita Rp530 Miliar TPPU dari 2 Tersangka
- Kasal, Baznas Hingga UAH Panen Kedelai Migo AL 1-89, Wujudkan Ketahanan Pangan
- Forum OOC dan APEC, Indonesia Soroti Regulasi Penataan Ruang Laut & Perikanan Berkelanjutan
- Dugaan Pelanggaran Pemanfaatan Air Laut di Kaltara Dibongkar KKP
- Presiden Prabowo Ajak Bill Gates Blusukan Tinjau Program MBG di SDN Jati 03
Ini Nama-nama Susunan Baru Direksi Subholding Pelindo Solusi Logistik Hasil RUPS

Keterangan Gambar : Susunan Direksi PT Pelindo Solusi Logistik. Foto: SPSL
Indonesiamaritimenews.com (IMN), JAKARTA: PT Pelindo Solusi Logistik atau (SPSL) sebagai salah satu subholding PT Pelabuhan Indonesia (Persero) pada klaster bisnis logistik dan hinterland development, mengangkat Herman Susilo sebagai Direktur Keuangan, SDM, dan Manajemen Risiko SPSL.
SVP Sekretaris Perusahaan SPSL, Kiki M. Hikmat menjelaskan, berdasarkan hasil Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS) yang ditandatangani pada Kamis 25 Januari 2024, Herman Susilo resmi menggantikan Roy Leonard yang wafat pada Desember 2023 lalu.
“Pak Herman telah cukup lama berkiprah di PT Pelabuhan Indonesia (Persero) Group. Sebelumnya, Beliau pernah menjabat sebagai Direktur Keuangan dan SDM PT Jasa Armada Indonesia (2017-2019), Direktur Komersial & Operasi PT Jasa Armada Indonesia Tbk (2019-2020), Direktur Keuangan dan SDM PT Pengembang Pelabuhan Indonesia (2020-2021), dan Senior Vice President Keuangan dan Manajemen Risiko PT Pelindo Solusi Logistik (2021-2024).” jelas Kiki dalam keterangan resmi, Senin (29/1/2024).
Dengan adanya keputusan ini, maka susunan Direksi PT Pelindo Solusi Logistik menjadi sebagai berikut:
-Direktur Utama: Joko Noerhudha
-Direktur Strategi dan Pengembangan Bisnis: Retno Soelistianti
-Direktur Komersial dan Teknik: Ichwal Fauzi H
-Direktur Keuangan, SDM, dan Manajemen Risiko: Herman Susilo
Formasi baru pimpinan SPSL diharapkan dapat membawa regenerasi yang semakin positif dan bekerja sama secara solid meneruskan perjuangan dalam mencapai visi perusahaan menjadi penyedia solusi terbaik untuk ekosistem logistik yang terintegrasi.
“Kembali kami mengucapkan belasungkawa yang sedalam-dalamnya dan menyampaikan terima kasih serta apresiasi atas pengabdian, dedikasi, inspirasi, semangat, serta prestasi yang telah diberikan oleh mendiang Roy Leonard selama berkarya di SPSL, dan kami juga mengucapkan selamat dan sukses kepada Bapak Herman, selamat menjalankan amanah baru,” tutup Kiki. (Arry/Oryza)
Baca Lainnya :
- RUPS Terminal Petikemas Koja, Tetapkan Target Laba Tahun 2024 Rp 288,5 M0
- Terminal Teluk Lamong Kini Ada Area Layanan Fumigasi dan Pemeriksaan Kulit Mentah Garaman0
- Catatan Kinerja TPS Tahun 2023, Arus Petikemas Naik 6 Persen0
- Forwami Tingkatkan Sinergitas dan kolaborasi Pemangku Kepentingan, Tetap Independen & Berimbang0
- Budayakan Keselamatan Kerja, Terminal Teluk Lamong Galakkan Transformasi HSSE0

Write a Facebook Comment