11 ABK Diduga Korban Eksploitasi, Dievakuasi Lanal Banyuwangi dan Satpolairud

By Indonesia Maritime News 31 Agu 2025, 22:26:51 WIB News
11 ABK Diduga Korban Eksploitasi, Dievakuasi Lanal Banyuwangi dan Satpolairud

Keterangan Gambar : Prajurit Pangkalan TNI Angkatan Laut (Lanal) Banyuwangi melalui Pos TNI AL (Posal) Muncar bersama Satpolairud Polresta Banyuwangi mengevakuasi 11 Anak Buah Kapal (ABK) yang diduga korban eksploitasi. Foto: Dispenal



Indonesiamaritimenews.com (IMN), BANYUWANGI: Prajurit Pangkalan TNI Angkatan Laut (Lanal) Banyuwangi melalui Pos TNI AL (Posal) Muncar bersama Satpolairud Polresta Banyuwangi mengevakuasi 11 Anak Buah Kapal (ABK) yang diduga korban eksploitasi.

Kesebelas ABK KMN Mina Baruna 1 tersebut dievakuasi di Perairan Sembulungan, Muncar, Kabupaten Banyuwangi, Sabtu (30/8/2025). Mereka diduga mengalami eksploitasi kerja oleh Nahkoda Kapal sejak masa perekrutan hingga bekerja di atas kapal, Sabtu (30/8/2025).

Tim gabungan bergerak menuju lokasi lego jangkar KMN Mina Baruna 1 dan melakukan pemeriksaan awal terhadap nahkoda maupun ABK. Hasil pemeriksaan, 11 ABK yang diduga mengalami kekerasan serta 1 orang nahkoda dievakuasi ke Dermaga UPT PPP Muncar. Mereka kemudian diamankan ke Satpolairud Polresta Banyuwangi untuk pemeriksaan lebih lanjut.

Baca Lainnya :

Evakuasi ini dilaksanakan menyusul adanya laporan dari salah satu ABK melalui pesan WhatsApp yang meminta pertolongan karena merasa ditipu dan mengalami penganiayaan di kapal. Terkait insiden tersebut Lanal Banyuwangi menegaskan akan terus bersinergi dengan aparat terkait dalam menjaga keamanan dan keselamatan pelaut serta nelayan di wilayah perairan Banyuwangi. (Bow/Oryza)




Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook